7 tips untuk meningkatkan traffic blog tersebut :
1. Mendaftarkan blog ke Search Engine
Kalo ini wajib hukumnya. Daftarkan blog anda keberbagai search engine
utamanya Google, Yahoo dan MSN agar blog anda terindex oleh mesin
pencari.
2. Tulis Content Secara Kontinyu
Dalam blog content adalah yang utama, jadi pastikan tulisan anda
mendapat perhatian lebih dan sesuai dengan tema blog. Kalo bisa sih
tulis postingan yang berkualitas dan berbobot. Tidak seperti tulisan
saya yang amburadul di blog ini, hehe....:)
3. Template Blog
Desain dan layout blog juga menentukan apakah pengunjung akan betah
berlama-lama di blog anda atau tidak. Pastikan navigasi, warna dan
elemen-elemen dalam blog tidak error, juga hindari broken link ( link
rusak ). Untuk itu pilihlah template blog secara seksama.
4. Domain Sendiri
Tips ini adalah salah satu yang belum bisa saya realisasikan.
Menggunakan nama domain sendiri akan membuat blog anda tampak lebih
profesional.
5. Meta Keywords
Edit template blog anda dengan memberi meta keywords pada title,
keywords dan descriptions. Ini sangat berguna untuk SEO.
6. Submit ke Site / Blog Directory
Daftarkan blog anda keberbagai site / blog directory seperti
blogcatalog, topblogarea, topbloglist, dsb.
7. Link Exchange
Cara ini cukup populer dan sering digunakan dikalangan blogger. Tukar
link dengan blog lain terutama yang mempunyai tema yang sama akan
cepat menaikkan peringkat blog anda di mata search engine dan akan
membawa traffic.
Prediksi Real Madrid Vs Real Betis 20 April 2013 La Liga
11 tahun yang lalu
0 komentar:
Posting Komentar